DIGTALPOS.com, Bontang – Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Kota Bontang sukses menggelar lomba Domino pertama tahun 2023.
Lomba Domino ini diikuti ratusan peserta dari berbagai wilayah di Kota Taman (sebutan Bontang).
Acara yang digelar di Gor Pupuk Kaltim ini dihelat selama 2 hari, mulai tanggal 4-5 Maret 2023.
Ketua Pelaksana, Kasau, menuturkan, lomba domino kali ini pesertanya berpasangan atau bukan sendiri-sendiri. Ada 128 pasangan atau peserta yang mengikuti lomba kali ini. Selanjutnya paniti Seluruh membagi peserta menjadi dua group, yakni A dan B.
“Setiap pasangan akan melakoni 10 pertandingan dalam setiap babak. Peserta dengan poin tertingi akan melaju ke babak berikutnya,” terang Kasau.
Kasau menambahkan, nilai tertinggi dalam setiap laga yakni 4 poin, dan terendah 1 poin.
Berdasarkan data yang dihimpun di lokasi, jumlah peserta mengkerucut usai bertanding 3 babak. Para peserta yang menang selama 3 babak, berhak melaju ke tahapan selanjutnya.
Para peserta yang berasal dari group A dan B ini dipertemukan di babak 16 besar ini.
Selanjutnya, para pemenang lolos untuk masuk 8 besar, berikut nama daftar peserta yang lolos menuju 8 besar.
Babak 8 besar
1. Mulyadi – Ansar
2. Wahyu – Wandi
3. Bahri – Amin
4. Alvi – Awin
5. Mirwanto – Jafar
6. Suwardi – Rusdi
7. Abunawas – Abd. Muis
8. Andi Parenrengi – Hamka
Usai babak 8 besar berakhir, para peserta diberi waktu sejenak untuk beristirahat. Berikut daftar peserta yang lolos ke 4 besar Turnamen Domino Kormi Cup 1 Bontang 2023.
1. Mulyadi – Ansar
2. Abunawas – Abd. Muis
3. Alvin – Awin
4. Mirwanto – Jafar
Peserta Final
1. Mulyadi – Ansar
2. Alvin – Awin
Setelah hampir 40 menit mengadu kemampuan, akhirnya pasangan Mulyadi – Ansar keluar sebagai juara Turnamen Domino Kormi Cup 1 Bontang 2023, dengan skor tipis 8-7.
Pasangan Mulyadi – Ansar berhak memperoleh hadiah sebesar Rp.10 juta, dan untuk pasangan Alvin – Awin mendapat Rp.7,5 juta. (*)