DIGTALPOS.com, Samarinda – Anggota DPRD Kalimantan Timur, Muhammad Husni Fahrudin, mengajak generasi muda untuk berperan aktif dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Menurut Husni, pemuda memiliki peran yang sangat penting dalam memastikan kesuksesan proyek nasional ini, baik melalui gagasan konstruktif maupun penelitian yang berdampak pada pengembangan IKN.
“IKN memiliki potensi besar untuk menjadi ibu kota negara yang setara dengan kota-kota besar dunia. Oleh karena itu, pemuda harus hadir sebagai agen perubahan yang aktif untuk mewujudkan potensi tersebut,” kata Husni, Sabtu (23/11/2024).
Husni menambahkan, keterlibatan generasi muda sangat dibutuhkan untuk memastikan IKN menjadi simbol kemajuan Indonesia di tingkat internasional. Husni juga berharap pembangunan IKN akan membawa dampak positif bagi masyarakat Kalimantan Timur, khususnya bagi para pemuda. Ia menekankan, pemuda harus menjadi motor penggerak utama dalam membangun dan menyejahterakan provinsi ini, serta memajukan Indonesia di mata dunia.
“Pemuda harus menjadi garda terdepan dalam pembangunan IKN. Dengan peran aktif mereka, kita bisa menunjukkan bahwa Kaltim siap bersaing dengan kota-kota besar dunia,” lanjutnya.
Lebih jauh, Husni menyoroti pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan di kalangan pemuda Kaltim. Ia mengingatkan, hanya dengan saling bekerja sama dan mengesampingkan perbedaan, pemuda dapat memberikan kontribusi yang maksimal dalam pembangunan daerah. “Pemuda Kaltim harus bersatu untuk mewujudkan kemajuan bersama. Inilah saatnya bagi kita untuk memberikan kontribusi terbaik bagi masa depan provinsi ini,” tegasnya.
Husni berharap keterlibatan aktif generasi muda dalam pembangunan IKN tidak hanya memberikan keuntungan bagi masyarakat setempat, tetapi juga memperkuat posisi IKN sebagai pusat pertumbuhan dan simbol kemajuan Indonesia di dunia internasional. (Adv)