DIGTALPOS.com, Bontang – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kota Bontang bakal menutup layanan malam bagi pengunjung Perpustakaan Daerah (Perpusda).
Sebelumnya, DPK Bontang membuka layanan malam dari hari Senin – Kamis mulai pukul 16.00 – 20.30 WITA. Namun kini layanan tersebut bakal ditutup oleh DPK Bontang.
Kendati begitu, masyarakat Kota Taman (sebutan Bontang) tidak perlu khawatir. Pasalnya, penutupan yang dilakukan DPK Bontang tidak permanen, melainkan hanya bersifat sementara.
Kepala Bidang Perpustakaan DPK Kota Bontang, Alfrita Junain Sande, mengungkapkan, penutupan layanan malam ini dilakukan selama bulan Ramadhan. Dan akan kembali dibuka satu minggu setelah Lebaran.
“Kami hanya menutup layanan malam, untuk layanan siang tetap buka seperti biasa. Untuk waktunya kita akan sesuaikan dengan jam layanan edaran pemerintah,” kata Alfrita kepada media ini, Kamis (16/03/2023).
Penutupan layanan malam dilakukan supaya masyarakat Bontang bisa lebih khusu dalam menjalankan ibadah malam selama Bulan Suci Ramadhan.
Disamping itu, sebagai bentuk suka cita dalam menyambut bulan yang penuh berkah itu, DPK Bontang juga tengah menyusun rencana untuk membuat kegiatan, yang tentunya berkaitan dengan peningkatan literasi, hanya saja, kata Alfrita, masih harus didiskusikan terlebih dahulu dengan beberapa pihak.
“Kita sudah membuat rencana (kegiatan dalam menyambut bulan Ramadhan), namun harus kami diskusikan dulu untuk menentukan waktunya, serta narasumbernya,” tandasnya. (ADV)