Daerah  

LPM Kelurahan Guntung Kembali Gelar Bazar Ramadhan untuk Pelaku UMKM, Biaya Stand Gratis

LPM Kelurahan Guntung Kembali Gelar Bazar Ramadhan untuk Pelaku UMKM, Biaya Stand Gratis
Anggota LPM Kelurahan Guntung, saat gotong royong membersihkan area sekitar lokasi Bazar Ramadhan. (ist)

DIGTALPOS.com, Bontang, Kalimantan Timur – Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Guntung kembali menggelar Bazar Ramadhan yang ditujukan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Guntung.

Kegiatan ini akan digelar selama bulan suci Ramadhan, dengan tujuan untuk memberikan ruang bagi para pelaku UMKM untuk memasarkan produk mereka kepada masyarakat.

Ketua LPM Kelurahan Guntung, Haryanto, mengungkapkan bahwa Bazar Ramadhan ini merupakan salah satu upaya untuk memberdayakan pelaku UMKM sekaligus memperkenalkan produk lokal kepada khalayak luas. “Kami ingin mendukung para pelaku UMKM agar mereka dapat terus berkembang. Dengan adanya bazar ini, mereka memiliki kesempatan untuk mempromosikan produk mereka di tengah masyarakat, terutama selama bulan Ramadhan yang penuh berkah,” kata Haryanto, Kamis (27/02/2025).

Sama seperti tahun lalu, LPM Kelurahan Guntung menyediakan stand secara gratis bagi pelaku UMKM yang ingin berpartisipasi dalam bazar ini. Harapannya, pelaku UMKM, terutama yang baru merintis usaha, dapat lebih mudah mengakses pasar tanpa terbebani oleh biaya sewa stand.

Bazar Ramadhan ini akan menampilkan berbagai produk lokal, mulai dari makanan dan minuman khas Ramadhan. Adapun lokasi Bazar Ramdhan ini bertempat area Lapangan Futsal Kelurahan Guntung. Disamping sebagai upaya mendukung UMKM lokal, bazar ini juga diharapkan dapat menjadi ajang untuk mempererat hubungan sosial antarwarga.

“Selain berbelanja, pengunjung juga dapat menikmati suasana yang ramai dan penuh kebersamaan. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah yang bermanfaat bagi semua pihak, baik pelaku UMKM maupun masyarakat yang datang berkunjung,” ujar Haryanto. (*)

Penulis: RedEditor: Redaksi