Libur Sekolah Usai, BPBD Bontang Pantau Wisatawan di Beras Basah

Petugas BPBD Bontang Pantau Wisatawan di Pulau Beras Basah (ist)

DIGTALPOS.com, Bontang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bontang kembali melakukan kegiatan pemantauan dan pengawasan objek wisata laut Pulau Beras Basah Bontang, Minggu (14/7/2024).

Kepala Pelaksana BPBD Bontang, Usman mengatakan, pihaknya menurunkan 12 personil untuk melakukan patroli, sejak pukul 07.30 sampai 15.30 Wita.

Berdasarkan catatan BPBD, sebanyak 389 wisatawan mengunjungi lokasi Pulau Beras Basah. Wisatwan tersebut berasal dari berbagai daerah di Kalimantan Timur. Kendati begitu, tak sedikit pula wisatawan lokal yang turut menghabiskan akhir pekan di tempat wisata andalan Kota Taman (sebutan Bontang) itu.

Adapun rincian jumlah wisatawan yakni, 3121 warga datang dari warga lokal, Samarinda sebanyak 53 Orang, Balikpapan sebanyak 10 Orang, Kutai TImur sebanyak 99 Orang, Kutai Kartanegara 106 orang, dan kapal yang mengantar wisatawan sebanyak 15 unit.

“Pengunjung berkurang dari minggu lalu, karena mungkin persiapan anak sekolah sudah masuk,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, tak ada kejadian yang mengkawatirkan saat BPBD melakukan pemantauan. Cuaca pun mendukung, terang berawan, dengan tinggi gelombang sekitar 0,3 sampai 0,5 meter.

Kegiatan rutinan setiap minggu ini, dilakukan BPBD Bontang guna menciptakan rasa aman kepada masyarakat yang berwisata.

Menurutnya, selain melakukan patroli, pihaknya juga memberikan pengarahan dan imbauan kepada para pengunjung Pulau Beras Basah.

“Harapannya agar wisatawan senantiasa memperhatikan keselamatan diri apabila beraktifitas di laut,” jelasnya.

Selain itu, dirinya juga berpesan kepada para pemilik kapal untuk memperhatikan kelengkapan keselamatan penumpang di kapal masing – masing, seperti menyediakan life jacket. (Adv)

Penulis: SdahEditor: Redaksi