DIGTALPOS.com, Kutai Timur – Semangat besar tengah berkobar di Kutai Timur (Kutim) setelah resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) IV Kalimantan Timur (Kaltim) tahun 2026.
Penunjukan ini bukan hanya kehormatan, tetapi juga menjadi pemicu bagi pemerintah daerah untuk menyiapkan kekuatan terbaik. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kutim, Misliansyah, menegaskan bahwa pihaknya telah bergerak cepat melakukan berbagai persiapan sejak awal Desember 2025.
Menurut Misliansyah, persiapan terpenting saat ini adalah proses penjaringan atlet dari berbagai perangkat daerah. Seleksi dilakukan lebih awal agar pembinaan bisa berjalan optimal. Salah satunya melalui pertandingan internal sebagai ajang pemantauan kemampuan para pegawai yang berpotensi tampil pada Porprov 2026 mendatang.
“Selama ini, capaian terbaik Bapor Korpri Kutim berada pada posisi enam tingkat provinsi. Tapi tahun depan situasinya berbeda. Karena Kutim menjadi tuan rumah, kami menargetkan naik kelas dengan meraih juara umum,” ucap Misliansyah kepada media ini, Senin (1/12/2025).

Ia menambahkan, peluang Kutim untuk memperkuat kontingen Korpri semakin besar seiring meningkatnya jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN). Termasuk di dalamnya sekitar 7.000 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang kini resmi menjadi bagian keluarga Korpri. Kehadiran mereka disebut sebagai “amunisi baru” untuk menambah kekuatan di berbagai cabang olahraga.
“Sudah menjadi PPPK, berarti mereka bisa ikut bertanding mewakili Korpri Kutim. Ini tentu membuka lebih banyak peluang untuk memilih atlet terbaik di setiap cabang,” jelasnya.
Selain penjaringan atlet, BKPSDM Kutim juga tengah merancang program latihan terstruktur, memperbaiki fasilitas olahraga, serta menjajaki dukungan dari perangkat daerah lainnya. Misliansyah berharap momentum sebagai tuan rumah dapat memupuk rasa kebersamaan dan kebanggaan ASN Kutim, sekaligus menjadi batu loncatan untuk mencetak prestasi yang lebih tinggi.
Dengan waktu persiapan yang masih cukup panjang, Kutim optimistis mampu menyambut tamu-tamu dari seluruh kabupaten/kota di Kaltim dengan baik serta membuktikan diri sebagai tuan rumah yang sukses baik dari sisi penyelenggaraan maupun perolehan medali. (Adv)













