DIGTALPOS.com – Pekan ke-24 Premier League 2024/2025 menjadi mimpi buruk bagi duo Manchester. Manchester United harus menelan kekalahan memalukan di kandang sendiri, sementara Manchester City dibantai oleh Arsenal dalam laga yang penuh kejutan.
Bertanding di Stadion Old Trafford, Minggu (2/2/2025) malam WITA, Manchester United dipermalukan Crystal Palace dengan skor 0-2. Pertandingan berlangsung ketat, namun Setan Merah gagal memanfaatkan peluang yang ada.
Jean-Philippe Mateta menjadi mimpi buruk bagi tuan rumah setelah mencetak dua gol yang memastikan kemenangan Palace. Hasil ini membuat Man United semakin terpuruk di peringkat 13 klasemen sementara dengan 29 poin dari 24 laga. Sementara itu, Palace naik ke posisi 12 dengan 30 poin, melewati United.
Sementara di pertandingan lain, Arsenal tampil superior dengan menghancurkan Manchester City 5-1 di Emirates Stadium. The Gunners memanfaatkan kondisi City yang tidak dalam performa terbaiknya untuk mendulang tiga poin krusial dalam perburuan gelar juara.
Arsenal langsung unggul cepat lewat gol Martin Odegaard di menit ke-2. Manchester City sempat menyamakan kedudukan melalui Erling Haaland pada menit ke-55, namun pasukan Mikel Arteta merespons dengan empat gol tambahan. Thomas Partey (56′), Myles Lewis-Skelly (62′), Kai Havertz (76′), dan Ethan Nwaneri (90+3′) memastikan kemenangan telak bagi Arsenal.
Dengan hasil ini, Arsenal tetap berada di peringkat kedua klasemen, terus membayangi Liverpool dengan selisih enam poin. Sementara itu, Manchester City tertahan di posisi keempat dan semakin jauh dari perburuan gelar.
Kekalahan ini menjadi tamparan keras bagi duo Manchester yang harus segera bangkit jika tak ingin tertinggal dalam persaingan papan atas Premier League. (*)











